Daun salam pastinya sudah sangat familiar di telingan kita. Tanaman ini memiliki nama latin Syzygium Polyanthum ini adalah salah satu penyedap masakan yang sering
dipakai pada masakan khas Indonesia. Biasanya daun salah akan ikut jadi bumbu pada masakan yang mempunyai banyak rempah.
Daun salam sering dipakai untuk tambahan penyedap pada masakan. Jadi sudah tidak heran lagi kalau kamu sering jumpai daun salam yang ikut di sajikan pada piring makan. Daun salam mengandung manfaat yang baik untuk kesehatan. Daun salam mengandungan zat anti bakteri, diuretik dan anti peradangan. Daun ini juga dijadikan sebagai obat tradisional untuk mengobati beberapa jenis penyakit.
1. Mengatasi Masalah Pencernaan
Daun salam mempunyai manfaat yang cukup baik untuk mengatasi masalah pencernaan dan mual. Jika kamu mengalami masalah tersebut, kamu dapat mengkombinasikan daun salah, gula dan lemon, direbus dan minum airnya saat hangat.
2. Mengobati Asam Urat
Daun salam juga dapat dijadikan sebagai obat paling ampuh untuk mengatasi asam urat. Caranya rebus 30 lembar daun salam dan air 550ml sampai airnya berkurang hingga setenag. Minum air rebusan daun salam 2x sehari.
3. Mengontrol Diabetes
Untuk para penderita diabetes, ada baiknya untuk sering mengkonsumsi daun salam. Kandungan oksida pada daun salam bisa membantu proses produksi hormon pada tubuh. Mengkonsumsi daun salam dengan secara rutin dapat membantu menyembuhkan diabetes.
4. Mencegah Kanker
Kanker adalah penyakit yang cukup ditakuit banyak orang. Karena tidak sedikit penderitanya yang harus kehilangan nyawa pada saat berhadapan dengan kanker. Agar mengatasi kanker tidak timbul di dalam tubuh, kamu dapat mengkonsumsi daun salam.
Kombinasi unik anti oksida dan senyawa organik pada daun salam seperti katekin, parthenolide, linalool, fitonutrien bisa membantu melindungi tubuh dari radikal bebas.
5. Mengobati Batu Ginjal
Daun salam diyakini dapat mencegah timbulnya batu ginjal. Ekstrak daun salam ini dapat mengurangi urease pada tubuh. Urease merupakan enzim yang jika berlebihan maka akan mengakibatkan terjadinya beberapa gangguan.